Burung Punggok Coklat, Burung Hantu yang Mirip Elang

by

Punggok Coklat, mungkin banyak yang belum mengetahui dari jenis apa burung ini. Menurut kacer.co.id, burung ini mirip dengan Elang, namun sebenarnya adalah salah satu jenis burung hantu. Keunikan ini menjadi ciri khasnya dan sekaligus pembeda dengan burung hantu pada umumnya.

Seperti yang diketahui, ada banyak sekali jenis burung hantu yang ditemui di alam ini. Sebagian mungkin sudah anda kenal, namun sebagian lagi dipastikan masing asing. Atau jika anda pernah mendengarnya, belum tentu mengetahui ciri-cirinya.

Masing-masing jenis memiliki ciri khas, baik itu dari bentuk tubuhnya, warna bulu, dan lain sebagainya. Pada kesempatan kali ini, kami mencoba berbagi informasi mengenai Burung Hantu Punggok Coklat yang mirip seperti elang.

Ciri Fisik Punggok Coklat

Sesuai yang disinggung sebelumnya, ciri fisik yang pertama dapat dilihat dari bentuknya yang mirip elang. Ukurannya tidak terlalu besar, rata-rata yang ditemui sekitar 30 cm. Matanya yang tajam dengan cengkeraman kaki kuat membuatnya semakin mirip elang.

Tidak jauh berbeda dengan burung hantu pada umumnya, kali ini juga didominasi warna gelap. Sebagian besar warnanya terlihat kecokelatan, namun ada corak putih di bagian dadanya. Untuk warna bulu di bagian sayap ada corak kuning kecokelatan yang cukup jelas terlihat.

Suara Punggok Coklat

Burung Punggok Coklat tidak memiliki suara merdu karena memang bukan burung yang berkicau. Burung ini termasuk predator, suaranya mungkin terdengar menyeramkan. Ada dua suara yang biasanya keluar dengan maksud dan tujuan yang tidak diketahui.

Suara pertama dengan nada panjang dan tinggi, sedangkan yang kedua nadanya lebih pendek dan rendah. Suara ini seringkali terdengar ketika malam dan menjelang pagi, mengingat burung ini hanya aktif di waktu tersebut dan tidur ketika siang hari.

Baca Juga :   Uji Coba TikTok Video Horizontal Tengah Dilakukan, YouTube Siap Ketar-Ketir!

Habitat dan Kebiasaan

Sama seperti burung hantu pada umumnya, habitat Punggok Coklat juga berada di hutan, perkebunan, atau daerah yang memiliki semak belukar. Namun demikian, ada juga yang menemukannya di perkampungan tempat pemukiman warga meski sangat jarang.

Mengenai kebiasaannya dapat dilihat ketika mencari makan. Burung ini lebih menyukai serangga dan capung sebagai makanan utamanya. Mereka lebih senang berburu mangsa dengan cara terbang dan menangkapnya dengan kaki yang cengkeramannya cukup kuat.

Kebiasaan ini mirip seperti elang yang mengandalkan kakinya untuk menangkap mangsa. Selain capung, ada juga yang dijumpai sedang mengejar lebah, kecoa, dan belalang. Ketika bertelur, burung ini akan melubangi batang pohon untuk dijadikan sarang yang aman.

Demikian yang bisa kami sampaikan mengenai burung hantu Punggok Coklat. Karena keunikan ini, banyak pecinta burung yang ingin memilikinya. Jika anda salah satunya, pastikan merawatnya dengan baik supaya spesies nya selalu terjaga dan jauh dari ancaman punah.

No More Posts Available.

No more pages to load.